Cintamu itu cacat.
Bahkan sejak ia dilahirkan.
Saat awal jumpa kita.
Tak mampu melihat.
Tak mampu mendengar.
Tak mampu merasa.
Tak mampu meraba.
Tapi ternyata itu yang membuat ia sempurna.
Kau tak pernah memandang seperti apa aku ini.
Kau tak pernah mendengar kata orang lain tentangku.
Yang kau tau, aku adalah aku.
Seorang yang telah hadir untukmu.
Kau tak pernah merasa aku seperti menyiksamu.
Yang kau tau itu adalah bagian caraku mengasihimu.
Kau tak pernah meraba sejauh apa aku berarti untukmu.
Yang kau tau, aku selalu disampingmu saat ku butuh.
Begitulah cintamu hingga ia semakin tumbuh besar.
Dalam kekurangannya ia mampu memberi nilai lebih.
Aku hanya ingin cintamu meski ia cacat.
Kan ku rawat ku jaga dalam kebersamaan kita.
Mereka semua pasti juga ingin cinta sepertimu.
Cintamu yang cacat dan terbalut benang kasih yang putih.
Aku bangga memiliki mu juga cintamu ini.
Lengkapi segala lembar kisah dihidupku.
(created by:iqra tiolan,senin 29n0v2010,00:43wib. . .)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar